Prinsip Kerja Mesin Bensin
Kita Punya - Prinsip kerja mesin bensin - Pada postingan yang lalu simbah sudah membicarakn tentang Proses Pengubahan Tenaga Motor Bakar , kini simbah akan membahas tentang prinsip kerja mesin bensin.
Sesuai dengan namanya mesin tersebut bahan bakarnya dari bensin yang kemudian diubah dengan mekanisme tertentu dan menghasilkan sebuah usaha/tenaga.
Berikut ini prinsip kerja dari gasoline engine/mesin bensin.
Pertama-tama bensin dan campuran udara masuk/dihisap kedalam silinder (piston turun). Kemudian dikompresikan/ditekan oleh torak keatas sehingga campuran udara dan bahan bakar bertekanan tinggi (piston naik), dilanjutkan dengan pemercikan bunga api oleh busi (pengapian).
Sehingga campuran udara dan bahan bakar tadi terbakar/meledak dan menggerakkan piston turun naik bebas didalam cylinder.
Dari gerak lurus (naik turun) torak diubah menjadi gerak putar oleh poros engkol melalu connecting rod, gerak putar inilah yang menghasilkan sebuah tenaga pada sebuah engine (mobil, motor, truk dll).
Posisi tertinggi (paling atas) yang dicapai oleh piston/torak didalam cylinder disebut TMA (titik mati atas) dan posisi terendah yang dicapai oleh torak/piston disebut TMB (titik mati bawah).
Jarak bergerakknya piston antara titik mati atas dan titik mati bawah disebut dengan langkah torak atau stroke.
Setelah terjadi langkah usaha tersebut dilanjutkan dengan langkah pembuangan gas dan bahan bakar melawati exhaust port atau yang sering kita sebut dengan knalpot.
Jadi secara singkat mekanismenya begini.. piston menghisap campuran udara dan bahan bakar dan masuk kedalam cylinder – piston mengkompresikan campuran udara dan bahan bakar – busi membakarnya – menghasilkan sebuah tenaga/usaha – dan membuang hasil pembakaran melewati knalpot. Mekanisme tersebut dapat dikatakan sebagai satu siklus.
Pada mesin bensin setidaknya ada 2 tipe yang sering digunakan, yaitu motor 4 tak (four stroke engine) dan 2 tak (two stroke engine).
Motor 4 tak adalah motor pembakaran dalam yang satu siklusnya membutuhkan 4 kali piston naik turun, 2 kali putaran poros engkol dan menghasilkan 1 langkah usaha.
Baca juga : Cara Kerja Motor 4 Tak
Sedangkan motor 2 tak adalah motoh pembakaran dalam yang satu siklusnya membutuhkan 2 kali piston naik turun, 1 kali putaran poros engkol dan menghasilkan 1 langkah usaha. 1 putaran poros engkol = 1 kali piston naik dan 1 kali piston turun atau 2 kali piston naik turun. Demikian artikel tentang Prinsip Kerja Mesin Bensin, semoga dapat bermanfaat.
Belum ada Komentar untuk "Prinsip Kerja Mesin Bensin"
Posting Komentar